Kamis, 27 Februari 2014

Info terbaru Dari Penerbangan Dalam Negeri

Dear  Custumer  Yume Tour and Travel

Sehubungan dengan telah dikeluarkannya Peraturan Menteri Perhubungan Nomor: PM 2 TAHUN 2014 tentang BESARAN BIAYA TAMBAHAN TARIF PENUMPANG PELAYANAN KELAS EKONOMI ANGKUTAN UDARA NIAGA BERJADWAL DALAM NEGERI bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

* Seluruh tariff domestic efektif 28 Februari 2014 - UFN (date of issue) akan mengenakan biaya SURCHARGE.

* Besaran SURCHARGE disesuaikan dengan perhitungan yang terdapat dalam PM 2 TAHUN 2014.

* Untuk tiket-tiket yang dikeluarkan sebelum diberlakukannya PM 2 TAHUN 2014 tidak dikenakan tambahan SURCHARGE (no short collect).

* Tiket-tiket yang dikeluarkan sebelum diberlakukannya PM 2 TAHUN 2014 apabila mengalami modifikasi (reissue), maka tiket-tiket tersebut dikenakan SURCHARGE

Semoga bermanfaat.

Selasa, 25 Februari 2014

Info maskapai dari sriwijaya

Yume  Admin
AIRLINES BARU "NAM AIR" 
Member Yume :

Efektif per tanggal 11 Desember 2013 telah beroperasi Airlines baru yaitu NAM AIR dan masuk kedalam (Group dari Sriwijaya Airlines), saat ini baru melayani untuk rute Jakarta-Pontianak/sebaliknya dan Yogyakarta-Pontianak/sebaliknya.

 Tiket NAM AIR, sistem reservasi jadi satu dengan sistem Sriwijaya. Untuk mengetahui/membedakan apakah penerbangan tersebut dengan Sriwijaya atau NAM Air, dapat dilihat dari code penerbangan, yaitu :

NAM Air  code penerbangan "SJ" dan nomor penerbangan terdiri dari 4 digit dan diawali dengan angka 9 
(selain itu adalah penerbangan dengan Sriwijaya Air).  Informasi ini tertera juga dalam detail/data booking, ada keterangan "Operated by Nam Air".
Demikian informasi ini kami sampaikan,   Selamat mencoba menempuh perjalanan by NAM AIR


Salam,

Senin, 24 Februari 2014

Wisata Nusa lembogan di Pulau Bali

Obyek Wisata Nusa Lembongan

Kondisi lingkungan yang masih asri serta dilengkapi beberapa fasilitas, siap memanjakan Anda untuk menikmati keasrian Pulau ini. Seperti hotel, bungalow, restoran, tempat pertunjukan kesenian, sampai objek wisata laut untuk menyelam dan menyaksikan keindahan terumbu karang di dalamnya.
Ada beberapa titik lokasi umum yang bisa dikunjungi di Nusa Lembongan, seperti perkampungan penduduk dan pasar kerajinan. Ada juga beberapa resort yang tersedia di Nusa Lembongan. Di Nusa Lembongan juga terdapat perkampungan tempat pembudidayaan rumput laut. Sebagian besar penduduk di Nusa Lembongan adalah petani rumput laut. Jadi sewaktu kita mengunjungi Pulau Nusa Lembongan, Anda akan melihat banyak sekali rumput laut yang sedang dijemur. Selain itu, pulau yang dihuni sekitar 4.000 jiwa ini, memilik objek wisata yang terkenal yaitu menyusuri Goa Gala.
Pulau Nusa Lembongan juga cukup populer bagi kalangan surfer atau peselancar. Bagi para penyelam, pemandangan terumbu karang di sekitar Pulau Nusa Lembongan begitu memukau. Anda juga dapat melakukan snorkeling dan diving di sini. Tersedia juga berbagai perlengkapan dan peralatan untuk melakukan kegiatan snorkeling dan diving atau menyelam yang dapat di sewa.

Menuju Nusa Lembongan

Bounty Cruises
Untuk sampai ke sini, wisatawan dapat menggunakan perahu motor dari Pantai Sanursekitar 2 jam berlayar menuju Jungutbatu di Nusa Lembongan. Alternatif lain yaitu dariPelabuhan Benoa sekitar 1,5 jam perjalanan. Dari Pelabuhan Benoa menuju kawasan wisata Nusa Lembongan yang kini menjadi andalan Bali itu, ada dua kapal pesiar yang siap mengantar yaituBounty Cruises dan Bali Hai Cruises yang berangkat dari Ponton.
Selanjutnya untuk menjelajah Pulau Nusa Lembongan melalui perjalanan darat sudah bisa digunakan fasilitas mobil. Fasilitas transportasi darat di pulau tersebut sudah bisa dikatakan cukup baik karena jalannya sudah diaspal. Selama perjalanan menyusuri Pulau Nusa Lembongan, Anda dapat melihat rumah-rumah penduduk setempat dan tempat balai pertemuan di pulau ini. Tidak jarang pula ada wisatawan mancanegara yang mengendarai sepeda motor untuk menjelajahi pulau ini. Anda dapat menyewa sepeda motor maupun sepeda di Jungkutbatu untuk perjalanan mengelilingi dan menyelusuri Pulau Nusa Lembongan.

Peta Lokasi


Map
Satellite